WP 61 – Lumpia Basah

Karena terkesan sama makanan yang kata sang nyonya rumah bernama lumpia Vietnam, saya coba untuk bikin sendiri. Tapi dari sekian banyak resep lumpia Vietnam yang ada di internet, kok satu pun gak ada yang cocok ya? Karena aku belum pernah ke Vietnam, aku kagak tau mana yang benar mana yang salah.

Jadi aku mau coba membikinnya berdasarkan memory yang masih lengket di lidah saya. Tapi amannya aku kasi nama lumpia basah saja. Daripada entar dipelototin orang Vietnam kan?

Mula-mula aku bikin kulitnya berdasarkan resep di internet yang katanya kagak bakal robek.

Ke dalam 100 cc air saya larutkan 1sdt garam. Kemudian ku campur 100 gr tepung terigu tinggi gluten (Cakra Kembar™) dengan putih telur dari 3 telur ayam ukuran besar sambil ditambahkan air tadi sedikit demi sedikit supaya tidak menggumpal. Uleni sampai kalis dan elastis. Waktu pengulenan kira-kira 20 menit. Tuangkan sisa air ke dalamnya lalu kocok dengan tangan selama 20 menit dan diamkan adonan selama setengah jam.

Panaskan wajan teflon yang bergagang. Olesi permukaannya dengan minyak goreng tipis-tipis (cukup satu kali saja). Tuangkan sedikit adonan kulit sambil menggoyangkan wajan hingga terbentuk lapisan yang tipis dan rata. Biarkan hingga bagian pinggir terkelupas kemudian angkat dan kumpulkan. Hasilnya antara 13 – 15 lembar,

1

Abis itu aku masak isinya.

Empat jamur shitake kering aku potong tipis-tipis dan memanjang, terus ku seduh dengan air panas agak lama. Sebungkus soun @ 50 gram aku seduh pakai air panas, tapi sebentar saja. Dada ayam seberat ± 150 gram aku iris tipis-tipis memanjang juga. Satu wortel kecil aku parut pakai parutan kasar sehingga hasilnya berbentuk batang sepanjang 5 cm. Bawang putih sebanyak 4 siung aku gerus halus.

Bawang putih tadi aku tumis dengan 1 sdm minyak goreng, kemudian masukkan daging ayam. Begitu sudah masak aku tambah air sedikit, masukkan jamur, wortel dan soun. Aduk di atas api kecil. Kemudian ku tambahkan 3 sdm kecap kecap ikan. Bila semua sudah kering dan masak, angkat dan dinginkan.

2

Kini bikin sambalnya. Sejumlah kemiri (aku cuman punya 13) digoreng dengan sedikit minyak kemudian digerus. Gerus juga 3 cabe keriting. Kedua bahan ini kemudian dipanaskan di atas wajan, tambah ½ gelas air (110 cc), ½ sdt garam, ½ sdm gula, 1 sdm vinegar (cuka juga boleh). Begitu sudah masak, angkat.

3

Nah sekarang tinggal mengisi kulit lumpia.

Seikat selada air (lettuce) aku cuci, keringkan dan masing-masing lembar  ku belah memanjang jadi dua. Di salah satu bagian lembar kulit aku taruh ½ lembar daun selada air tadi dan 1 sdm adonan isi. Kemudian kulit lumpia dilipat  bagian bawahnya dan selanjutnya digulung menyamping hingga hanya daun selada yang menonjol keluar.

Setelah siap, sajikan dengan sambal kemiri.

4

10 thoughts on “WP 61 – Lumpia Basah

  1. lumpia vietnam itu kulitnya mirip dimsum kalau disini pak…transparant, jadi bagian dalamnya keliatan..biasanya isinya ada kucai, ayam/sapi (kalau mereka sih ya daging haram itu 🙂 )…
    dan dimakannya dengan sambal yang sampai saat ini saya belum berhasil buat , ada kacangnya, dan kecapsepertinya, abis saya ke restorannya cuma dua kali nemenin teman doang, gak tega mau makan karena 85% bahan yang disajikan tdk halal..:(

    Reply
  2. Kalau lumpia urang Vietnam itu dari yg mentah2 yah? Ada daun ketumbar, toge mentah dll? Eeh atau saya yg salah yah hehe
    Trs kulitnya putih cuma di rendem air dingin saja? Disini ada dijual kulitnya putih dan tipiiiis.

    Reply

Leave a reply to nengwie Cancel reply